Info yaaaa.... :)

Info NCC-Culinary Weeks : Diperpanjang waktunya & Bertabur Hadiah..

Assalamualaikum selamat soreee...!


Sesuai usul beberapa teman untuk memperpanjang event ini, dan Bu Fat sudah merestui perpanjangan acara ini dan juga sudah kasak-kusuk bareng Trio Kupat juga ke Ibu Fat, akhirnya setuju untuk perpanjangan event online ini.

Perpanjangan event NCC Culinary Weeks diperpanjang hingga setelah lebaran, yaitu :
26 Juni - 11 Agustus, pukul 00:00 WIBB

Ini nih... masuk sejarah Event NCC Culinary Weeks & Host terlama selama ini
Nggak apaaa...demi menampung aspirasi penduduk NCC yang ingin berpartisipasi pas di Ramadhannya

Daaaan.... kami banyak menerima sponsor loh untuk event ini berupa hadiah-hadiah menarik. Bertabur hadiah menarik deeh ( Insya Alloh manfaat juga ).
Apa saja yang akan jadi hadiah-hadiahnya dan siapa saja sponsornya ?

1. Panci Presto 3 in 1 kapasitas 5 liter , Sponsor : TBK Sukses Terus (www.sukses-terus.com )


2. 2 kg Produk Blue Band , Sponsor Lily Tyucake ( www.tyucake.com )


3. 2 buah buku Resep karya Bu Anggraini Citra Kusuma


4. 2 set mangkuk Ramekin @ 4 buah mangkuk, Sponsor Dapur Hangus (Http://facebook.com/dapurhangus.page


5.1 buah Biscuit Maker , Sponsor Farida Bunda Nayla


6. 1 buah Tier kawat tingkat 3, Sponsor Yuli Kue Rumahan


7. wajan crepe maker ukuran medium, cookie cutter set, measure spoon & pemisah telur, Sponsor
Afif Haryanti


Hadiah-hadiah tersebut akan dibagikan kepada 6 resep terpilih nantinya. Untuk rincian hadiah-hadiah tersebut ( misal pemenang 1,2,3 hadiahnya apa saja ) akan di update di bloghttp://nccmenuramadhanlebaran.blogspot.com

Bagaimana NCCers...? tertarik ? yuuk ... mulai ngoprek di dapur lagi deh, sambil siapkan menu tajil Ramadhan nanti jangan lupa jeprat jepret ya makanannya, kemudian kirim ke kami. Ditunggu yaaa...


happy cooking
trio kupat






Tuesday, July 15, 2014

Menu Lebaran : Taiwanese Cheese Cake

Dari : Lely Febrianti Manurung


Assalamualaikum para host yang baik... Izin setor yaa.. Makasih buat kesempatannya.

Dalam rangka menghabiskan cream cheese sisa pesanan yang bentar lagi mau kadaluarsa karna umur simpan dari cream cheese tersebut pendek, akhirnya aku berdayakan bikin cizkek.)D
Entah mengapa Cheese Cake ini dalam buku resepnya diberi nama Taiwanese Cheese Cake, padahal kalau dari penampakan dan bahan baku serta cara pembuatannya mirip dengan Japanese Cheese Cake. Menurutku yang bikin beda cuma ditoppingnya aja. Sebab kalau japanese Cheese cake (JCC) biasanya diberi topping buah segar atau selai buah, sedang untuk Taiwanese Cheese Cake (TCC) cukup diberi topping taburan keju bubuk ataupun keju parut. Keduanya sama2 enak tergantung kembali keselera masing2 yaa...

Alhamdulillah hari minggu kemaren cizkek ini menjadi salah satu sajian saat buka puasa bareng keluarga besar suami yang datang dari Manado. Semua suka dan laris maniss tentunya:)D
Untuk resep TCC ini aku ambil dari buku Sedap edisi 'Cantiknya kue2 mungil' 


Taiwanese Cheese Cake
Source: Edisi cantiknya kue2 mungil 'Sedap'
Modified : Lely
Bahan:

  1. 200 gr Cream Cheese (kupake 150 gr cream cheese+50 gr keju cheddar parut)
  2. 150 ml susu evaporated (kupake 150 ml air+1 sdm susu bubuk, aduk)
  3. 100 gr mentega tawar
  4. 60 gr tepung terigu
  5. 40 gr tepung maizena
  6. 200 gr kuning telur (kupake 5 btr kuning telur)
  7. 225 gr putih telur ( kupake 5 btr putih telur)
  8. 150 gr gula pasir
  9. 1 sdt cream of tartar (gak pake)
  10. 1/4 sdt garam
  11. 2 sdm keju parmesan bubuk untuk taburan

Caranya:
  1. Letakkan cream cheese dalam mangkuk. Taruh mangkuk berisi cream cheese diatas air mendidih. Aduk sampai keju meleleh. Tuang susu cairnya aduk rata. Tambahkan mentega tawar aduk rata
  2. Tuang sedikit2 kecampuran tepung terigu dan maizena aduk perlahan. Tambahkan kuning telur aduk rata sisihkan.
  3. Kocok putih telur,cream tartar dan garam sampai setengah mengembang. Tambahkan gula pasir sedikit2 sambil terus dikocok sampai mengembang.
  4. Tuang sedikit adonan kecampuran terigu aduk rata. Tuang lagi kekocokan putih telur sedikit2 sambil diaduk perlahan
  5. Tuang keloyang 26x26 cm (kupake 20x20 cm) yang diberi alas kertas roti. Tabur keju parmesan.
  6. Letakkan diloyang yang diberi sedikit air (au bain marie). Oven 45 menit hingga matang.
Salam :
Lely Febrianti Manurung

No comments:

Post a Comment