Info yaaaa.... :)

Info NCC-Culinary Weeks : Diperpanjang waktunya & Bertabur Hadiah..

Assalamualaikum selamat soreee...!


Sesuai usul beberapa teman untuk memperpanjang event ini, dan Bu Fat sudah merestui perpanjangan acara ini dan juga sudah kasak-kusuk bareng Trio Kupat juga ke Ibu Fat, akhirnya setuju untuk perpanjangan event online ini.

Perpanjangan event NCC Culinary Weeks diperpanjang hingga setelah lebaran, yaitu :
26 Juni - 11 Agustus, pukul 00:00 WIBB

Ini nih... masuk sejarah Event NCC Culinary Weeks & Host terlama selama ini
Nggak apaaa...demi menampung aspirasi penduduk NCC yang ingin berpartisipasi pas di Ramadhannya

Daaaan.... kami banyak menerima sponsor loh untuk event ini berupa hadiah-hadiah menarik. Bertabur hadiah menarik deeh ( Insya Alloh manfaat juga ).
Apa saja yang akan jadi hadiah-hadiahnya dan siapa saja sponsornya ?

1. Panci Presto 3 in 1 kapasitas 5 liter , Sponsor : TBK Sukses Terus (www.sukses-terus.com )


2. 2 kg Produk Blue Band , Sponsor Lily Tyucake ( www.tyucake.com )


3. 2 buah buku Resep karya Bu Anggraini Citra Kusuma


4. 2 set mangkuk Ramekin @ 4 buah mangkuk, Sponsor Dapur Hangus (Http://facebook.com/dapurhangus.page


5.1 buah Biscuit Maker , Sponsor Farida Bunda Nayla


6. 1 buah Tier kawat tingkat 3, Sponsor Yuli Kue Rumahan


7. wajan crepe maker ukuran medium, cookie cutter set, measure spoon & pemisah telur, Sponsor
Afif Haryanti


Hadiah-hadiah tersebut akan dibagikan kepada 6 resep terpilih nantinya. Untuk rincian hadiah-hadiah tersebut ( misal pemenang 1,2,3 hadiahnya apa saja ) akan di update di bloghttp://nccmenuramadhanlebaran.blogspot.com

Bagaimana NCCers...? tertarik ? yuuk ... mulai ngoprek di dapur lagi deh, sambil siapkan menu tajil Ramadhan nanti jangan lupa jeprat jepret ya makanannya, kemudian kirim ke kami. Ditunggu yaaa...


happy cooking
trio kupat






Monday, June 30, 2014

Menu Ramadhan : Es Selendang Mayang ( Lely Febrianti Manurung)


Selamat pagi host2 trio kupat yang baik... izinkan saya tuk meramaikan kembali event ini dengan postingan yang ke empat. Makasih tuk kesempatannya hee..heee.)

Waahhh... Es Selendang Mayang Homemade yang segerrr!!! pas bangett tuk menghilangkan haus dan dahaga saat berbuka puasa tadi sore. Minuman tradisional asal Betawi ini emang sangat populer dan masih terjaga kehadirannya hingga saat ini. Perpaduan antara tepung beras dan sagu aren yang dimasak dengan air daun suji/pandan menjadi lebih nikmat saat disantap dengan saus gula merah, kuah santan dan es serut. 
Resep yang kupake sbb:

Es Selendang Mayang
By Lely

Bahan:
  1. 1 liter air
  2. 100 gr tepung sagu aren (kupake sagu tani)
  3. 100 gr tepung beras
  4. 50 gr gula pasir (sesuai selera)
  5. 2 lbr daun pandan
  6. 1 sdt pasta pandan
  7. 2 tetes pewarna hijau
  8. 3 tetes pewarna merah
  9. 1/2 sdt garam
Bahan Kinca Gula Merah:
  1. 200 gr gula merah, sisir
  2. 250 ml air
  3. 3 sdm gula pasir
  4. 1 lbr daun pandan
Bahan Kuah Santan:
  1. 750 ml santan (2 bks kara + air)
  2. 2 lbr daun pandan
  3. 1/4 sdt garam
Caranya:
  1. Dalam wadah aduk hingga rata air, tepung sagu tani, tepung beras, gula pasir, daun pandan dan garam masak hingga meletup2. kemudian bagi adonan menjadi 2 bagian, yang satu ditambahkan pasta pandan dan pewarna hijau dan yang satunya lagi beri pewarna merah.
  2. Angkat, lalu tuang keloyang, dinginkan lalu potong2 dan sisihkan.
  3. Rebus bahan kinca hingga matang dan kental. Angkat dan saring
  4. Rebus bahan kuah santan hingga mendidih dan matang. Angkat dan dinginkan.
  5. Sajikan potongan selendang mayang bersama kinca dan saus santan serta es batu.
  6. Segerrrrr... 
Salam

No comments:

Post a Comment